Jose Mourinho menuntaskan ambisi untuk menyingkirkan Chelsea. The Special One berhasil membawa Inter Milan ke perempatfinal Liga Champions usai menang 1-0 (3-1) pada leg kedua babak 16 besar.
Adalah Samuel Eto’o yang menjadi bintang dengan menyumbang satu-satunya gol menit 78. Praktis, hasil ini menjadikan Inter satu-satunya wakil Italia setelah Juventus, Fiorentina dan terakhir AC Milan tersingkir di pentas Liga Champions.
Dalam pertarungan yang berlangsung di Stamford Bridge, Rabu (17/3/2010), kedua tim sama-sama mengandalkan tiga bomber sekaligus untuk menggedor pertahanan lawan. Chelsea dan Inter saling menyerang dalam waktu 10 menit babak pertama.
Menit ketujuh, The Blues membuka peluang lewat aksi individu Florent Malouda, yang berhasil melewati hadangan Maicon di kotak terlarang. Namun wasit tidak menggubris permintaan penalti Malouda.
Lima menit kemudian Chelsea kembali menyerang. Kali ini peluang didapat Michael Ballack. Sayang, tendangan keras gelandang asal Jerman itu masih tipis melayang dari gawang Julio Cesar.
Inter tidak tinggal diam. Sebuah peluang tercipta melalui kaki Eto’o. Namun, mantan bomber Barcelona itu gagal mengantisipasi hasil umpan sodoran yang di lepaskan Thiago Motta.
Meski Chelsea terus menggedor pertahanan Inter, namun beberapa peluang yang tercipta gagal menjebol gawang Cesar. Alhasil, skor tanpa gol tetap bertahan hingga babak pertama berakhir.
Babak kedua menjadi milik Inter. Skuad Mourinho tampil agresif dan menekan pertahanan Chelsea. Usaha tidak kenal lelah tim asal Italia itu akhirnya membuahkan hasil menit ke 78.
Wesley Sneijder menjadi kreator gol buat Inter. Umpan manis gelandang asal Belanda itu berhasil menjangkau Eto’o. Bomber asal Kamerun itu berhasil menjebol gawang Turnbull. Skor 1-0 buat Inter.
Usaha Chelsea untuk menyamakan kedudukan semakin berat. Pasalnya, bomber andalan Didier Drogba dikeluarkan wasit pada menit 88. Penyerang Pantai Gading ini dianggap melanggar Motta. Praktis skor 1-0 tidak berubah hingga laga usai.
Susunan Pemain:
Chelsea: Turnbull; Ivanovic, Alex, Terry, Zhirkov (Kalou 73); Ballack (Cole 62), Mikel, Lampard; Anelka, Drogba, Malouda.
Internazionale: Julio Cesar; Maicon, Lucio, Samuel, Zanetti; Cambiasso, Sneijder (Mariga 85), Motta (Materazzi 90); Pandev (Stankovic 75), Eto'o, Milito.
Sumber : okezone
Wednesday, March 17, 2010
Inter 1 Chelsea 0
Labels:
Sport
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Popular Posts
-
Formulir pendaftaran email, mohon mengisi formulir secara lengkap, email harus valid. Silahkan meng-upload hasil dokumentasi dengan membu...
-
Contoh pembuatan form pada aplikasi penjualan dengan Java + NetBean + Mysql, komplit dapat di download pada link di bawah. Mohon di implemen...
-
Formulir pendaftaran email, mohon mengisi formulir secara lengkap, email harus valid. Silahkan meng-upload hasil dokumentasi dengan membu...
-
Formulir pendaftaran email, mohon mengisi formulir secara lengkap, email harus valid. Silahkan meng-upload hasil dokumentasi dengan membu...
-
Menunggu pengumuman hasil lolos seleksi Administrasi PKKP 2020 Propinsi Jawa Tengah, dapat mempersiapkan diri untuk mempelajari materi ujian...
-
Belajar membuat form di Java dengan NetBean dan belajar exception. # semuanyaajib Serial Belajar oop with Java Part8 Serial B...
-
Midterm atau Mid Test dan jawaban Java Foundation : Midterm dan jawaban dapat di download di sini Midterm # semuanyaajib
-
Download Jurnal di sini atau di sini . # semuanyaajib
-
Formulir pendaftaran email, mohon mengisi formulir secara lengkap, email harus valid. Silahkan meng-upload hasil dokumentasi dengan membu...
-
JURNAL : OPTIMASI QUERY MENGGUNAKAN ALGORITMA INGRES PADA PORTAL LUMBUNG DATA PENDIDIKAN JAWA TENGAHAbstrak Portal web Lumbung Data Pendidikan Jawa Tengah memiliki jumlah data record yang besar yaitu 46.442.378 record, dan terdapat tabel ...
0 comments:
Post a Comment